Penulis : Mara Husein
Kata Kunci : Caesar cipher, Least Significant Bit, Enkripsi, Dekripsi
Jurnal Penelitian | JURNAL IMPLEMENTASI CAESAR CIPHER UNTUK PENYEMBUNYIAN PESAN TEKS RAHASIA PADA CITRA DENGAN MENGGUNAKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT | Masalah keamanan pesan, dewasa ini merupakan aspek penting dari sebuah sistem informasi.Seringkali para perancang dan pengelola sistem kurang memberikan perhatian terhadap program yang dibuat.Informasi menentukkan hampir setiap elemen dari kehidupan manusia.Tanpa adanya informasi,hampir semuanya tidak dapat dilakukan dengan baik.Salah satu informasi penting yang perlu adanya keamanan adalah pesan teks singkat pada handphone.Seiring perkembangan teknologi, teknik dan metode penyampaian pesan rahasia pun semakin beragam.Terdapat berbagai bentuk pesan rahasia seperti pesan teks, pesan citra, pesan audio dan pesan video yang umum digunakan.Keamanan pada suatu informasi atau data pada saat ini dapat dibagi menjadi dua, yakni: kriptografi dan steganografi.Dari dua metode tersebut, metode yang satu dapat menjadi tambahan bagi metode yang lain.Kriptografi adalah suatu seni untuk mengacak suatu informasi atau data yang memiliki arti, menjadi sesuatu yang tidak dapat dimengerti atau seakan-akan tidak berarti.Berbeda dengan kriptografi, steganografi adalah suatu seni untuk menyembunyikan suatu data, dimana data tersebut disembunyikan ke dalam suatu media yang tampak biasa saja.
Silahkan Download Disini : JURNAL IMPLEMENTASI CAESAR CIPHER UNTUK PENYEMBUNYIAN PESAN TEKS RAHASIA PADA CITRA DENGAN MENGGUNAKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT
0 Response to "JURNAL IMPLEMENTASI CAESAR CIPHER UNTUK PENYEMBUNYIAN PESAN TEKS RAHASIA PADA CITRA DENGAN MENGGUNAKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT "
Post a Comment