JURNAL PEMANFAATAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS UNTUK MENUNJANG PEMBANGUNAN DAERAH

blogger templates

Penulis : Fedro Antonius Pardede, Spits Warnars H.L.H 
Keyword : Geographic Information System,Territory development, Information Technology, Territory Autonomy 






Jurnal Penelitian | JURNAL PEMANFAATAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS UNTUK MENUNJANG PEMBANGUNAN DAERAH | Dalam sepulah tahun ke depan, secara lambat tetapi pasti pengembangan SIG akan bergeser dari kegiatan yang bersifat pasif, pengumpulan data digital menjadi kegiatan aktif dinamis berupa penganalisaan data geografis. Untuk itu, data geografis yang dikelola oleh suatu instansi harus dapat diakses dengan mudah oleh instansi lainnya atau pun masyarakat, sehingga keberadaannya akan semakin optimal. Berbagi pakai data (data sharing) merupakan suasana kondusif untuk terciptanya suatu sistem yang interoperability. Suasana keterbukaan ini sangat menunjang keberhasilan implementasi SIG di Indonesia. Beberapa manfaat positif dari penggunaan teknologi SIG seperti efisiensi dan efektifitas, dapat dimanfaatkan untuk kepentingan pembangunan daerah, demi sebesar-besar nya kemakmuran rakyat.
Sistem Informasi Geografis (Geografic Information System - GIS) sebagai tool untuk menyimpan/mengelola, mengolah/menganalisis, dan menyajikan informasi mulai berkembang sejak akhir tahun 1980-an.Untuk penggunaan dan aplikasi SIG di masa depan tiga komponen di atas secara umum masih tetap mendominasi kegiatan utama SIG.Perubahan akan terjadi hanya dalam hal yang terkait dengan pergeseran kepentingan dan implementasi/pemanfaatannya dari ketiga komponen SIG di atas [Briggs, 1999].Pada awal perkembangannya teknologi SIG ini ditekankan pada pengumpulan dan konversi data dari sistem peta cetak (hardcopy) dan data tabular/numerik (data statistik, dll.) yang terkait ke suatu sistem basis data spasial digital (softcopy).Untuk masa yang akan datang, terutama di negara-negara maju penekanan diharapkan lebih kepada analisis data. Hal ini sangat logis, jika data yang dibutuhkan sebagai basis sudah tersedia dengan baik dan memadai maka pemanfaatan SIG selanjutnya harus lebih ditekankan kepada analisis data untuk memperoleh informasi yang lebih variatif.



0 Response to "JURNAL PEMANFAATAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS UNTUK MENUNJANG PEMBANGUNAN DAERAH "

Powered by Blogger.