JURNAL TEKNIK INFORMATIKA VISI KEPALA DAERAH DAN PELIBATAN STAKEHOLDER : IMPLIKASINYA DALAM PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI PEMERINTAH KABUPATEN BANYUMAS

blogger templates

Penulis : Adi Winarno, Savitri
Kata kunci : strategi bisnis pemerintah, visi kepala daerah, Good Governance





Jurnal Penelitian | JURNAL TEKNIK INFORMATIKA VISI KEPALA DAERAH DAN PELIBATAN STAKEHOLDER : IMPLIKASINYA DALAM PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI PEMERINTAH KABUPATEN BANYUMAS | Di tahun 2008, untuk pertama kalinya Kabupaten Banyumas melaksanakan pemilukada dengan memilih Bupati dan Wakil Bupati secara langsung. Visi pimpinan daerah yang terpilih adalah “Menyejajarkan Banyumas dengan daerah lain yang lebih maju, bahkan melebihinya.” Visi ini mengandung implikasi bahwa segala hal yang menjadi urusan (=bisnis) pemerintah harus mempunyai keunggulan dibandingkan dengan daerah lainnya.Istilah bisnis seringkali hanya dilihat dalam skala sempit dan jauh dari penggunaan di bidang pemerintahan. Padahal istilah bisnis ini bukan melulu “how to make money”, sehingga dalam pemerintahanpun istilah bisnis bisa digunakan dalam deskripsi tugasnya.

Dalam studi yang dilakukan Peter Drucker (1974) disampaikan definisi bisnis atau usaha dalam tiga pertanyaan mendasar. Yaitu “What is our business?”, “What will it be?”, dan “What should it be?”. Maka di Banyumas, sesuai visi pimpinan daerah, ketiga pertanyaan ini dijawab berturut-turut sebagai berikut: “Pelayanan masyarakat”, “Pelayanan Masyarakat yang dilaksanakan dengan berbagai keunggulan”, dan “Menyejajarkan diri bahkan melebihi daerah lainnya yang lebih maju”. 

Menurut definisi Jones (1995), masyarakat ini dapat dikategorikan sebagai outside stakeholders. Ini berarti bahwa mereka bukan bagian langsung dari operasional birokrasi pemerintahan, namun memiliki kepentingan terhadap jalannya pemerintahan dan dipengaruhi keputusan serta tindakan yang dilakukan organisasi pemerintahan. 

Lebih lanjut dikatakan bahwa karena masyarakat berkontribusi kepada pemerintah dalam bentuk pajak, maka pemerintah wajib membantumenyelesaikan masalah masyarakat. Sehingga visi kepala daerah yang merupakan strategi bisnis pemerintah daerah termasuk strategi turunannya harus mampu memberikan penyelesaian atas masalah masyarakat.


Silahkan Download Disini :

0 Response to "JURNAL TEKNIK INFORMATIKA VISI KEPALA DAERAH DAN PELIBATAN STAKEHOLDER : IMPLIKASINYA DALAM PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI PEMERINTAH KABUPATEN BANYUMAS"

Powered by Blogger.