Penulis : Ade Haris Puspitaningtyas, Agnes Isti Harjanti
Kata Kunci : Pengetahuan teknik perawatan, kesembuhan luka perineum
Jurnal Penelitian | JURNAL KEBIDANAN HUBUNGAN PENGETAHUAN TEKNIK PERAWATAN DENGAN KESEMBUHAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI BPS KOTA SEMARANG | Angka kematian ibu (AKI) hamil di Indonesia masih tinggi yaitu 307/100.000 kelahiran hidup. Diperkirakan bahwa 60% kematian ibu akibat kehamilan terjadi setelah persalinan dan 40% kematian masa nifas. Penyebab utama kematian ibu disebabkan karena perdarahan (24%), infeksi (15%), aborsi tidak aman (13%), tekanan darah tinggi (12%), dan persalinan lama (8 %). (SDKI - 2007) AKI provinsi Jateng tahun 2005 berdasarkan hasil survey kesehatan daerah sebesar 252 per 100.000 kelahiran hidup bila dibandingkan dengan AKI tahun 2004 sebesar 155,22 per 100.000 kelahiran hidup, maka terjadi kenaikan AKI pada tahun 2005. Kejadian kematian ibu maternal paling banyak adalah waktu bersalin sebesar 49,9% kemudian disusul waktu nifas sebesar 30,2% dan pada waktu hamil 20,8%. (Profil Dinkes Jateng, 2006).
Infeksi masa nifas masih merupakan penyebab tertinggi AKI. Ibu post partum yang mengalami luka perineum sangat rentan terhadap terjadinya infeksi, karena luka perineum yang tidak dijaga dengan baik akan sangat berpengaruh terhadap kesembuhan luka perineum. Perawatan dan pengetahuan teknik perawatan luka yang baik akan membantu proses penyembuhan luka.
Infeksi nifas masih berperan sebagai penyebab utama kematian ibu terutama di negara berkembang seperti Indonesia ini, masalah itu terjadi akibat dari pelayanan kebidanan yang masih jauh dari sempurna. Faktor penyebab lain terjadinya infeksi nifas diantaranya, daya tahan tubuh yang kurang, perawatan nifas yang kurang baik, kurang gizi / mal nutrisi, anemia, hygiene yang kurang baik, serta kelelahan. Upaya pemantauan yang melekat dan asuhan pada ibu dan bayi yang baik pada masa nifas diharapkan dapat mencegah kejadian tersebut. (BKKBN, 2006).
Silahkan Download Disini :
0 Response to "JURNAL KEBIDANAN HUBUNGAN PENGETAHUAN TEKNIK PERAWATAN DENGAN KESEMBUHAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI BPS KOTA SEMARANG"
Post a Comment