Penulis : Tatik Indrawati, Juhen Retnawati
Key words: Methods and effect of the reduction of labor pain.
Jurnal Penelitian | JURNAL KEBIDANAN METODE PENGURANGAN RASA NYERI PADA KALA SATU PERSALINAN NORMAL DAN EFEKNYA DI BPS KOTA SEMARANG | Nyeri persalinan merupakan nyeri kontraksi uterus yang dapat mengakibatkan peningkatan sistem saraf simpatis, perubahan tekanan darah, denyut jantung dan pernapasan sehingga apabila tidak segera diatasi maka akan meningkatkan rasa khawatir,tegang, takut dan stress (Bobak, 2008).
Nyeri persalinan yang berat dan lama dapat mempengaruhi sirkulasi uterus maupun metabolisme yang harus segera diatasi karena dapat menyebabkan kematianjanin (Mander, 2003). Pengurangan rasa nyeri pada kala satu persalinan dikenal dengan menggunakan metode non-farmakologis yaitu pengendalian nyeri yang tidak menggunakan medikasi atau obat-obatan melainkan dengan teknik pernapasan, pemberian posisi sesuai dengan kehendak ibu agar merasa nyaman, massage punggung dan konseling.
Dengan menggunakan metode pengurangan nyeri di atas maka dapat memberikan manfaat bagi ibu dalam melewati kontraksi uterus, dengan demikian ibu dapat menghadapi nyeri, persalinan dengan perasaan relaks dan terkontrol (Henderson, 2006). BPS Uut Maschon merupakan tempat pelayanan kesehatan swasta yang terletak di Kota Semarang. Jumlah persalinan bulan April 2009 adalah 30 ibu bersalin. Dari study pendahuluan yang dilakukan pada bulan mei 2009 terhadap 10 ibu bersalin, diketahui bahwa semua ibu bersalin merasakan nyeri persalinan, rasa nyeri yang dirasakan bersifat unik dan berbeda pada tiap ibu.
Silahkan Download Disini :
0 Response to "JURNAL KEBIDANAN METODE PENGURANGAN RASA NYERI PADA KALA SATU PERSALINAN NORMAL DAN EFEKNYA DI BPS KOTA SEMARANG."
Post a Comment