JURNAL TEKNIK INFORMATIKA PERANCANGAN SISTEM PAKAR MENGGUNAKAN METODE BAYES UNTUK MENGENAL KEPRIBADIAN DENGAN METODE DISC

blogger templates

Penulis : Wao Jisokhi Buulolo
Kata kunci : metode DISC, system pakar, kepribadian.








Jurnal Penelitian | JURNAL TEKNIK INFORMATIKA PERANCANGAN SISTEM PAKAR MENGGUNAKAN METODE BAYES UNTUK MENGENAL KEPRIBADIAN DENGAN METODE DISC | Setiap manusia diciptakan selain sebagai makhluk individu sekaligus sebagai makhluk sosial yang artinya tidak bisa hidup sendirian dalam menjalani kehidupannya dimuka bumi ini. Ada satu perkataan yang sangat terkenal yang berbunyi: “satu dikalahkan, dua bertahan dan tiga tidak terpatahkan.” Pernyataan ini berbicara tentang pentingnya “team work”. Kalau dibahsakan kedalam bahasa Indonesia, kira-kiranya bunyinya adalah,” bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh.” Namaun seringkali didalam kehidupan kelompok terjadi banyak gesekan yang menimbulkan stress dan membuat hidup menjadi tidak bahagia dan ujung-ujungnya menjadi tidak produktif. Kehidupan kelompok seharusnya menjadi sinergi malah menjadi bumerang, alangkah tragisnya. Salah satu penyebab utama stress kehidupan kelompok semuanya sepakat berkata adalah karena masalah komunikasi. “Saya ingin dimengerti, atau saya tidak mengerti kamu”, adalah kata-kata yang sering keluar dari hati setiap orang.

Alangkah senangnya kalau kamu bisa menggerti saya, maka saya akan lebih positif terhadap kamu, lebih ingin membatu kamu dan lebih ingin kamu lebih berhasil. Prinsip ini berlaku dikehidupan rumahtangga/ keluarga sampai komunitas yang lebih besar seperti dilingkungan sekitar rumah, tempat kerja/ bisnis, lingkungan rohani, kota dan bahkan kehidupan berbangsa. Salah satu cara yang membantu dalam pengenalan diri adalah dengan psikotes yang dapat menganalisa kepribadian. Banyak terdapat alat tes yang dapat memberikan gambaran tentang kepribadian individu salah satunya adalah metode DISC. 

Metode DISC merupakan sebuah alat tes kepribadian yang saat ini cukup popular yang digunakan untuk menggambarkan profil kepribadian seseorang dengan mengkategorikan seseorang berdasarkan gaya kepribadian tertentu.

2. Landasan Teori 

2.1. Kepribadian 

William Moulton Marston pada tahun 1920 yang menggolongkan kepribadian manusia ke dalam 41 tipe kepribadian bisa dijadikan sebagai indikator dalam menganalisa kepribadian manusia. Tipe-tipe tersebut adalah: 

1. C : “ Ia memiliki perilaku praktis, tepat dan sangat hati-hati/penuh pertimbangan. Sangat kritis terhadap perkembangan diri sendiri dan orang lain....”



0 Response to "JURNAL TEKNIK INFORMATIKA PERANCANGAN SISTEM PAKAR MENGGUNAKAN METODE BAYES UNTUK MENGENAL KEPRIBADIAN DENGAN METODE DISC"

Powered by Blogger.