JURNAL MANAJEMEN PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, KOMUNIKASI, DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN

blogger templates

Penulis : Jeane Aneke Repie1, I Gst. Ayu Dewi Adnyani2
Keywords: Transformational Leadership, Communication, Financial Compensation






Jurnal Penelitian | JURNAL MANAJEMEN PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, KOMUNIKASI, DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN | Pencapaian sebuah keberhasilan setiap perusahaan dalam dunia bisnis selalu ditentukan oleh kinerja karyawan. Kinerja merupakan komponen penting penilaian kualitas kerja perusahaan yang diwujudkan dari hasil kerja para karyawan sesuai dengan peran dan jabatan masing-masing. Kinerja dapat diartikan sebagai pencapaian dari tujuan yang telah direncanakan. Rendahnya kinerja karyawan dapat menyebabkan terhambatnya organisasi dalam mencapai tujuan (Yunxia et al., 2006).

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Denpasar sebagai salah satu perusahaan daerah yang bertanggung jawab atas kebutuhan air minum bersih masyarakat kota Denpasar. Perusahaan ini beralamat di Jalan Ahmad Yani no. 98 Denpasar. PDAM Kota Denpasar memiliki jumlah karyawan sebesar 238 orang dan dibagi menjadi 11 bidang. Secara operasional pemimpin teratas pada PDAM Kota Denpasar adalah Direksi yang terdiri dari Direktur Utama, Direktur Umum, dan Direktur Teknik.

Hasil pengambilan data pada PDAM kota Denpasar, dalam bidang masing-masing muncul berbagai permasalahan. Masalah mengenai gaya kepemimpinan transformasional seorang pemimpin yang ditemui seperti kurangnya rasa percaya bawahan terhadap atasan dalam pengambilan keputusan, kurangnya rasa yakin bawahan terhadap ketegasan atasan, kurang adanya rasa hormat bawahan terhadap atasan, atasan belum mampu memberikan tugas sesuai dengan bidang masing-masing karyawan. ”Gaya kepemimpinan transformasional seorang pemimpin yang baik dan dapat dijalankan oleh setiap karyawan dalam suatu perusahaan akan mempengaruhi kinerja karyawan yang baik pula” (Kristanti, 2012).



Silahkan Download Disini :

0 Response to "JURNAL MANAJEMEN PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, KOMUNIKASI, DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN"

Powered by Blogger.